PACITAN – Pemerintah Kabupaten Kabupaten Pacitan melaksanakan pelantikan dan pengambilan sumpah janji jabatan pejabat pimpinan tinggi pratama, administrator, dan pengawas di lingkungan Pemkab Pacitan. Kegiatan berlangsung khidmat di Pendopo Kabupaten Pacitan, Kamis (15/01) malam.
Pelantikan dipimpin langsung oleh Bupati Pacitan dan diikuti puluhan pejabat struktural hasil rotasi, promosi, serta pengisian jabatan. Langkah ini merupakan bagian dari penyegaran organisasi guna meningkatkan efektivitas kinerja birokrasi serta kualitas pelayanan publik.
Dalam sambutannya, Bupati Pacitan menegaskan bahwa jabatan merupakan amanah yang harus dijalankan dengan penuh tanggung jawab, integritas, dan profesionalisme. Para pejabat diminta segera menyesuaikan diri dengan lingkungan kerja baru dan bekerja optimal sesuai tugas pokok dan fungsi masing-masing.
Pada pelantikan tersebut, sejumlah pejabat pimpinan tinggi pratama menempati posisi strategis dilingkungan pemerintah daerah. Yudo Tri Kuncoro dilantik sebagai Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekretariat Daerah. Muchamad Chusnul Faozi dilantik sebagai Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah. Sementara itu, Didik Darmawan dipercaya sebagai Staf Ahli Bupati Bidang Sosial, Kemasyarakatan, dan Sumber Daya Manusia.
Selain itu, rotasi juga dilakukan pada sejumlah jabatan kepala dinas. Sugiyem dilantik sebagai Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa. Muhammad Ali Mustofa dilantik sebagai Kepala Dinas Koperasi, Usaha Mikro, dan Perindustrian. Nanang Hardwijono dipercaya menjabat sebagai Kepala Dinas Perikanan. Heru Sukresno dilantik sebagai Kepala Badan Perencanaan Pembangunan, Riset, dan Inovasi Daerah.
Rotasi dan pengisian jabatan juga menyasar tingkat kewilayahan. Sejumlah pejabat yang dilantik sebagai camat antara lain Dita Widiapsari sebagai Camat Pacitan, Frendy Eka Endrianto sebagai Camat Arjosari, Muhammad Taufik Effendi sebagai Camat Ngadirojo, dan Nasrul Hidayat sebagai Camat Sudimoro.
Selanjutnya, Widhi Kusumaningtyas dilantik sebagai Camat Pringkuku, Bagus Nurcahyadi Saputro sebagai Camat Donorojo, Herman Ramahi sebagai Camat Bandar, Edy Wasana sebagai Camat Tegalombo, Harian Witri sebagai Camat Tulakan, serta Udin Wahyudi sebagai Camat Kebonagung.
Bupati Indrata Nur Bayuaji berharap seluruh pejabat yang baru dilantik dapat segera menyesuaikan diri dengan lingkungan kerja masing-masing serta mampu menghadirkan inovasi demi mendorong kemajuan Kabupaten Pacitan. “Saya berpesan agar para pejabat yang baru dilantik ini segera beradaptasi dan terus berinovasi untuk kemajuan Pacitan,” ujarnya.
Sementara itu, sejumlah jabatan yang saat ini masih kosong akan segera diisi melalui proses pelantikan lanjutan dalam waktu dekat, sesuai dengan ketentuan dan kebutuhan organisasi pemerintahan daerah. “Ya nanti kita akan lakukan secepatnya, ” pungkasnya. (Edwin Adji)
Editor : JTV Pacitan

